Loading...
Tips

Cara Menghilangkan Noda pada Marmer Terampuh

  • 10 November 2021
  • 3 min read

Oleh shutterstock.com

    Marmer merupakan salah satu batuan metamorf dimana didapatkan dari hasil batu kapur yang mengalami rekristalisasi. Adapun corak yang terdapat pada batu marmer asli sangat sulit disamakan atau diseragamkan karena corak ini secara alami sudah ada sejak dahulu dan berbeda-beda. Corak yang terdapat pada marmer ini memang dihasilkan dari proses pembentukan bantuan dari dulu secara alami. Batuan marmer juga dikenal sebagai salah satu bahan material yang digunakan untuk menghiasi rumah karena memiliki nilai estetika yang cukup tinggi. Penggunaan batuan marmer ini sering digunakn pada bagian lantai, dinding, ataupun furnitur meja dan kursi di dalam rumah.

     Marmer ini merupakan batuan yang harganya cukup mahal. Namun penggunaan marmer sering ditemukan dalam bangunan-bangunan yang besar ataupun rumah yang mewah. Dalam beberapa kejadian, pastinya marmer ini juga tidak selalu bersih alias memiliki noda atau kotoran yang menempel di atasnya. Untuk itu, kita harus mengetahui lebih detail bagaimana sih cara menghilangkan noda yang terdapat di marmer? Sebenarnya noda ini dapat dengan mudah hilang ketika langsung secara cepat dibersihkan dengan lap atau kain yang lembut. Namun, apila noda sudah berlangsung lama maka noda akan membandel dan sulit dibersihkan hingga bersih. Apabila marmer memiliki noda yang sulit dibersihkan, maka kita dapat menggunakan bahan-bahan di bawah ini.

Soda Kue

     Soda kue dipercaya sebagai bahan yang memiliki sifat membersihkan yang cukup manjur. Caranya pun cukup mudah yakni dengan mencampurkan soda kain dengan air secukupnya kemudian diaduk-aduk hingga membentuk pasta. Pasta hasil campuran air dan soda kue ini memiliki sifat alkali dimana ketika dioleskan pada permukaan marmer yang bernoda dapat membantu mengangkat noda yang ada. Setelah dioles, pada bagian tersebut sebaiknya ditutupi dengan plastik yang ditempel menggunakan isolasi sehingga plastik penutup tidak terbang ke udara. Diamkan beberapa saat kemudian, plastik penutup dapat dilepas dan dibersihkan menggunakan lap yang kering. Proses ini dapat dilakukan beberapa kali untuk mendapatkan hasil yang maksimal dan benar-benar bersih.

Amoniak

     Amonia juga diketahui memiliki sifat alkali sehingga sangat cocok digunakan untuk membersihkan noda pada permukaan batu marmer. Cara aplikasinya pun cukup mudah yakni dengan mencampurkan satu sendok makan amoniak dengan segelas air. Larutan yang dibuat ini kemudian disapukan pada marmer menggunakan kuas dan kain lembut. Jangan lupa untuk menggosok-gosok bagian marmer dengan kuas atau kain tersebut agar noda dapat terangkat dan marmer benar-benar bersih. Setelah bersih marmer dapat dilap dengan kain lembut yang kering.

Hidrogen Peroksida

     Hidrogen Peroksida merupakan senyawa yang juga cukup ampuh untuk membersihkan noda yang terdapat pada permukaan dari batuan marmer. Cara aplikasi hidrogen peroksida juga sangat simpel yakni dengan mengusapkan cairan hidrogen peroksida pada kain yang lembut kemudian diusap-usap pada noda yang terdapat di permukaan marmer. Setelah itu, pada bagian noda tadi dapat ditutup menggunakan plastik dan didiamkan beberapa saat. Setelah berselang beberapa waktu, plastik penutup dilepas dan bagian noda dibersihkan menggunakan kain lembut yang dibasahi sedikit air hingga permukaan marmer lebih lembab.

 

     Bahan di atas merupakan bahan yang dapat digunakan untuk membersihkan noda pada marmer. Perlu menjadi perhatian bahwa bahan yang digunakan untuk membersihkan noda pada batuan marmer harus bersifat alkali karena batuan marmer merupakan batuan alam yang tidak boleh  dibersihkan dengan bahan yang bersifat asam. Hal ini disebabkan karena bahan yang bersifat asam dapat merusak permukaan dari marmer yang sudah halus. Selain itu, untuk mengusap atau melap marmer harus menggunakan lap atau kain yang memiliki bahan lembut agar marmer tetap terjaga kecantikannya. Dengan demikian proses perawatan dari material marmer memang perlu kehati-hatian. Namun, tenang saja marmer inilah yang membantuk sebuah bangunan rumah menjadi lebih estetik, cantik, dan berkelas.

Tags:

Artikel yang berkaitan

Top