Perbandingan Membangun Rumah Menggunakan Jasa Mandor dan Jasa Kontraktor
Apabila Anda akrab dengan dunia properti maka pastinya Anda tidak asing lagi dengan istilah mandor......
Banyak orang merasa bingung mencari hunian di sekitar Jakarta. Bagi yang sedang mencari hunian sebaiknya ketahui berapa kisaran harga properti atau rumah di pinggiran Jakarta.
Semua orang tahu jika saat ini harga tanah dan juga rumah di wilayah Jakarta semakin mahal. Banyak proyek-proyek yang di kejar sehingga membuat ibukota terasa semakin padat.
Sebenarnya saat ini masih banyak hunian yang ditawarkan kepada masyarakat Jakarta.
Namun, Anda harus memilih lokasi yang tepat, sehingga nantinya bisa mendapatkan harga sesuai dengan budget.
Berikut ini adalah beberapa properti yang berada di pinggiran Jakarta serta harga sesuai dengan tipenya.
Di wilayah Jakarta sering kali diadakan pameran properti seperti misalnya pameran di Jakarta Convention Center.
Salah satu lokasi yang menawarkan hunian dengan harga lumayan terjangkau adalah di wilayah Cilegon Banten.
Kisaran harga rumah di wilayah tersebut adalah mulai dari 350 juta rupiah hingga 1 miliar rupiah.
Harga tersebut sangat sesuai dengan ukuran rumah serta luas tanah yang ditawarkan. Jika Anda ingin memiliki hunian yang terjangkau maka bisa memilih hunian dengan ukuran 36/72 sampai 36/166.
Wilayah Tangerang Selatan menawarkan harga rumah dengan kisaran yang lebih tinggi jika dibandingkan Cilegon Banten.
Harga rumah yang ditawarkan berkisar mulai dari 400 jutaan hingga 700 jutaan. Harga tersebut sangat tergantung dengan tipe rumah.
Untuk tipe rumah 75/ 78 harganya mulai dari 400 jutaan. Sedangkan untuk tipe yang lebih besar seperti 91-197 kisaran harganya adalah 700 jutaan.
Di wilayah BSD City atau tepatnya di sekitar the Eminent, harga properti sudah tembus hingga 1 miliar rupiah untuk rumah ukuran standar.
Bahkan ada juga yang harganya mencapai 1,7 miliar. Harga tersebut hanya untuk rumah dengan ukuran 92/ 119.
Pernah ada penawaran tertinggi mencapai lebih dari 2 miliar rupiah. Hunian dengan kisaran harga tertinggi memiliki ukuran yang cukup besar yaitu dengan tipe 125/162.
Jika Anda tertarik untuk membeli properti dengan ukuran yang besar dan fasilitas yang lengkap, maka bisa memilih cluster type 275/300 dengan harga rumah 6 miliar.
Di wilayah sekitar Gading Serpong dan juga Bumi Serpong Damai, terdapat hunian eksklusif dengan harga mulai dari 500 jutaan rupiah.
Rumah dengan type 46/102 sudah dibanderol dengan harga Rp.564 jutaan.
Jika ingin membeli rumah dengan ukuran yang lebih besar, misalnya saja tipe 170/ 250 maka Anda harus menyiapkan budget sekitar 2 miliar rupiah.
Di wilayah Bogor, Anda juga bisa membeli hunian impian. Harga properti di Bogor terbilang jauh lebih murah.
Misalnya saja di wilayah Harvest city dekat Mekarsari. Harga propertinya berkisar mulai dari Rp 200 jutaan.
Jika Anda membeli rumah dengan type 29/78 maka akan mendapatkan harga mulai dari 223 juta rupiah.
Semakin besar ukuran rumah yang dibeli tentu harganya juga akan semakin mahal.
Di sana harga rumah dengan type 45/ 90 sampai 87/120 bisa dibeli dengan harga mulai dari 300 jutaan hingga 600 jutaan rupiah.
Anda tidak perlu merasa bingung untuk membeli properti di wilayah Jakarta. Penting sekali untuk mencari informasi yang lengkap mengenai hunian yang akan dibeli.
Selain mengetahui tentang harga properti di pinggiran Jakarta, ada juga harus mengetahui tentang ukuran, fasilitas, lokasi dan hal penting lainnya. Dengan begitu Anda akan mendapatkan rumah yang nyaman untuk tempat tinggal.
Itulah beberapa informasi tentang kisaran harga properti atau rumah di pinggiran Jakarta. Semoga bisa membantu Anda menemukan lokasi rumah terbaik di Jakarta.
Apabila Anda akrab dengan dunia properti maka pastinya Anda tidak asing lagi dengan istilah mandor......
Dalam membeli rumah, lokasi merupakan faktor yang sangat penting untuk dipertimbangkan. Sebisa mungkin pastinya Anda......
Kloset menjadi salah satu benda paling penting yang harus ada di toilet atau kamar mandi.......