Loading...
Tips, Properti

Lebih Untung! Ini Dia 3 Kelebihan Sewa Ruko Daripada Beli

  • Sava JakPro
  • 20 September 2023
  • 4 min read

Ruko atau rumah toko adalah jenis properti yang bisa disewakan atau dibeli sesuai kebutuhan. Tapi, tahukah Anda kalau ruko sebenarnya akan memberikan keuntungan yang lebih banyak jika disewa atau disewakan saja, lho. Mau tahu apa saja kelebihan sewa ruko yang bisa memberikan Anda untung yang cuan? Yuk, simak pembahasannya.

 

Apa Itu Sewa Ruko?

Sewa ruko adalah sebuah kegiatan menyewa atau menyewakan bangunan yang berfungsi sebagai tempat usaha. Saat ingin menyewa ruko, biasanya penyewa akan diberikan perjanjian sewa menyewa ruko PDF atau bisa juga dalam bentuk hard copy. Di dalam perjanjian ini terdapat serangkaian persyaratan yang harus disepakati oleh orang yang menyewa dan yang menyewakan ruko.

 

Jika Anda pemilik ruko, pastikan Anda sudah mengkalkulasikan semua biaya pengeluaran yang menjadi modal awal agar bisa memberikan harga sewa yang tidak merugikan. Selain itu, Anda juga harus membuat perjanjian yang bisa menguntungkan kedua belah pihak.

 

Nah, kalau Anda pegiat bisnis yang ingin menyewa ruko, Anda perlu memahami surat perjanjian sewa ruko Word atau hard copy yang diberikan oleh pemilik ruko. Sebagai bentuk antisipasi akan hal-hal yang tidak diinginkan, Anda bisa mengkonsultasikan ke pihak yang memang berpengalaman dalam bidang sewa menyewa properti.

 

Kelebihan Menyewa Ruko

Memiliki tempat usaha sendiri memang terdengar lebih menarik, karena Anda bisa lebih leluasa mengelolanya sendiri. Namun, biaya yang dibutuhkan jika Anda membeli ruko tentu saja akan lebih besar daripada menyewa. Ditambah lagi Anda juga perlu mengurus dokumen-dokumen kepemilikan yang akan memakan waktu, energi dan biaya yang banyak.

 

Lain halnya jika Anda menyewa ruko. Biaya yang dikeluarkan tidak akan sebesar membeli ruko. Apa saja kelebihan lainnya dari menyewa ruko? Simak ulasannya di bawah ini.

 

Minim Modal

Pada dasarnya, ruko tidak hanya bisa dimanfaatkan sebagai tempat usaha saja. Tapi, ruko yang memiliki lebih dari satu lantai bisa juga dijadikan tempat tinggal, lho. Nah, kalau begini pengeluaran jadi lebih minim, kan? Selain itu, di beberapa contoh kasus sewa menyewa ruko, pemilik ruko biasanya menawarkan biaya sewa all-in yang sudah termasuk dengan biaya perbaikan jika ada kerusakan properti.

 

Pilihan Durasi Sewa yang Beragam

Menyewa ruko akan memberikan Anda fleksibilitas yang tinggi. Mau pakai ruko hanya untuk kebutuhan beberapa bulan atau hitungan tahun? Bisa! Banyak pemilik properti yang menawarkan pilihan durasi sewa yang beragam.

 

Semisal Anda masih ragu untuk menyewa jangka panjang, Anda bisa trial dulu selama beberapa bulan guna melihat apakah ruko yang disewa memberikan potensi yang baik bagi bisnis. Yang penting, Anda sudah mempelajari cara negosiasi sewa ruko yang tepat agar Anda dan pemilik ruko bisa sama-sama diuntungkan dengan berapapun durasi sewa yang Anda pilih.

 

Tidak Pakai DP dan Cicilan

Dibandingkan dengan membeli ruko yang mengharuskan Anda untuk bayar DP dan cicilan yang jumlahnya tidak kecil, dalam menyewa ruko Anda hanya cukup bayar sekali. Anda bisa per bulan atau per tahun tergantung kontrak sewa ruko yang sudah Anda sepakati. Jadi, pastikan Anda sudah mempelajari contoh kontrak sewa ruko sebelum benar-benar menandatangani apapun.

 

Menyewa ruko adalah salah satu langkah yang tepat untuk Anda ambil karena memiliki kelebihan yang menguntungkan khususnya bagi Anda yang memiliki bisnis. Jika menyewa ruko, pengeluaran Anda tidak akan membengkak, mengingat harga sewa ruko jauh lebih murah dibandingkan dengan membeli ruko dengan DP dan cicilan.

 

Mencari agen properti untuk menyewa ruko? Gak usah jauh-jauh! Sava Properti punya banyak jenis ruko yang bisa Anda sewa. Terletak di lokasi yang strategis, ruko-ruko yang ditawarkan Sava Properti memiliki potensi tinggi untung meningkatkan kualitas bisnis Anda. Yuk, kunjungi sava.co.id sekarang juga!

Artikel yang berkaitan

Top