3 Strategi Pemasaran Properti yang Efektif dan Optimal
Sava Properti - Di tahun 2023, bisnis properti digadang-gadang menjadi salah satu bisnis yang aman......
Baik dalam kehidupan sehari-hari maupun dalam keadaan kepepet, terdapat situasi yang mengharuskan kita untuk menjual rumah. Dari sinilah Anda harus paham betul mengenai estimasi dari properti yang Anda miliki saat ini. Dengan estimasi nilai properti Anda dapat membandingkan tingkat harga satu sama lain dan menjadi pijakan agar tidak tertipu dengan pembeli yang memanfaatkan keadaan. Untuk itu, Anda harus mengetahui estimasi nilai properti yang Anda miliki. Adapun fungsi mengetahui nilai properti adalah untuk mengetahui nilai aset dengan berbagai tujuan seperti jual beli, penjaminan utang, laporan keuangan, KPR, asuransi bahkan transaksi khusus . Nah berikut merupakan cara untuk mengetahui estimasi nilai properti yang Anda miliki.
Pada dasarnya, untuk menilai harga rumah dalam pasaran tidak terdapat ketentuan yang pasti karena dipengaruhi oleh kondisi lingkungan pada objek rumah serta kualitas bangunan pada tanah tersebut. Namun, ketika Anda ingin mengetahui harga minimal dari aset rumah yang Anda miliki maka Anda dapat mengetahui dari NJOP yang tertera pada SPPT PBB untuk memperoleh perhitungan kasar. Namun, dalam hal ini biasanya perbankan tidak melakukan perhitungan kasar untuk mengetahui nilai rumah yang akan diagunkan, melainkan dilakukan melalui proses penilaian.
Penjualan rumah memang tidak pasti pada harga pasar dimana rumah kadang dijual lebih mahal dan masih tetap laku. Namun, tidak sedikit pula yang menjual rumah dengan harga di bawah NJOP dengan tujuan agar rumah cepat laku karena dituntut kebutuhan finansial yang mendesak.. Secara kasar, untuk mengetahui aset nilai rumah banyak orang mengacu pada SPPT PBB yang sudah diterbitkan oleh pemerintah daerah. Namun NJOP ini tidak berjalan mengikuti harga pasar, karena dalam teknil penilaiannya menggunakan metode mass appraisal atau penilaian masal dimana penilaian tidak dilakukan dengan memperhatikan detail objek dari tanah maupun bangunan.
Sebenarnya secara sederhana harga propert berupa rumah harus mengacu pada nilai pasar agar tidak merugikan satu sama lain pada proses transaksi jual-beli. Secara sederhana harga rumah dapat ditentukan dengan menghitung total harga tanah kemudian ditambahkan dengan total harga bangunan. Cara untuk menghitung harga tanah pada suatu wilayah dapat dilakukan dengan melaikan survei harga baik di internet, media massa, ataupun menanyakan langsung kepada masyarakat sekitar wilayah tersebut terkait harga tanah pada transaksi penjualan yang terjadi dalam tempo waktu yang belum lama, tiga bulan terakhir misalnya. Dari hasil survei tersebutlah kemudian diketahui nilai rumah per meter yang jika dikalikan dengan luas tanah akan menjadi harga total tanah. Setelah menghitung harga tanah, maka hal yang selanjutnya dilakukan adalah menghitung harga bangunan dimana memiliki acuan objek rumah yang dinilai dengan tingkatan seperti kualitas bangunan kelas bawah, kualitas bangunan kelas menengah, kualitas bangunan kelas atas, dan kualitas bangunan kelas mewah. Setelah menentukan hal tersebut maka ditentukan harpa per meter dari bangunan tersebut. Sebagai contoh harga pasaran rumah untuk banguann kelas bawah di hargai Rp 1,5 juta per meternya, kelas menengah Rp 2,5 juta per meter, kelas bangunan atas Rp 3,5 juta per meter, dan kelas bangunan mewah Rp 5 Juta permeter. Dari harga per meter tersebut kemudian dikalikan dengan luas bangunan untuk mengetahui harga total bangunan.
Setelah menghitung harga total tanah dan harga total bangunan, maka kedua hasil perhitungan tersebut ditambahkan untuk mendapatkan estimasi nilai suatu properti. Formula perhitungan ini dapat digunakan sebagai acuan perhitungan kasar pada nilai pasar terkait objek tanah ataupun bangunan di lingkungan dan wilayah objek properti tersebut.
Sava Properti - Di tahun 2023, bisnis properti digadang-gadang menjadi salah satu bisnis yang aman......
Bau bangkai tikus yang tiba-tiba muncul di dalam rumah memang bisa sangat mengganggu dan bikin......
Sebelum membeli properti, baik di wilayah Jabodatabek ataupun wilayah lainnya Anda harus mempelajari beberapa hal......