Loading...
KPR, Tips, Bisnis

5 Cara Memilih Agen Properti Terpercaya yang Bisa Diandalkan

  • Sava JakPro
  • 28 October 2022
  • 2 min read

Oleh 5 Cara Memilih Agen Properti Terpercaya yang Bisa Diandalkan

5 Cara Memilih Agen Properti Terpercaya yang Bisa Diandalkan

Bekerja sama dengan agen properti adalah keputusan yang tepat untuk Anda ambil ketika Anda ingin membeli, menjual, atau menyewa properti. Ada banyak agen real estate yang bisa Anda gunakan jasanya, namun apakah Anda bisa menemukan broker yang dapat dipercaya? Yuk, simak cara memilih agen properti terpercaya biar transaksi aman dan terhindar dari penipuan.

Ajukan Pertanyaan Sebanyak Mungkin
Langkah pertama untuk memulai kerja sama dengan agen properti adalah mengajukan pertanyaan sebanyak-banyaknya. Langkah ini perlu dilakukan untuk mengetahui pengalaman, histori, hingga performa kerja dari agen itu sendiri.

Pastikan Agen Update Soal Harga di Pasaran
Ciri-ciri agen properti terbaik adalah agen yang uptodate soal harga properti di pasaran. Perhatikan secara seksama bagaimana agen properti memberikan harga dan nilai bagi properti yang Anda ingin jual atau beli. Selain itu, agen properti Jakarta atau kota lainnya akan mengerti kondisi keuangan Anda. Semakin paham mereka dengan budget yang Anda miliki, Anda tidak perlu terlalu mengkhawatirkan berapa biaya jasa agen properti yang harus dikeluarkan.

5 Cara Memilih Agen Properti Terpercaya yang Bisa Diandalkan

Lakukan Riset Profil Agen Properti
Pendapat dari klien-klien agen properti terdekat sangat penting untuk dijadikan referensi sebagai bahan riset profil agen. Kenali bagaimana agen properti bekerja dan bagaimana pendapat orang-orang tentang kinerja dari agen yang bersangkutan. 

Memastikan Agen Berwawasan Luas Seputar Lokasi Penjualan Properti
Nah, poin yang satu ini juga penting banget. Agen properti Indonesia yang dapat dipercaya tentu saja memiliki pengetahuan yang luas seputar daerah tempat ia ingin menjual properti. Mulai dari situasi lingkungan, tingkat keamanan, hingga aturan-aturan RT/RW setempat.

Memahami Keinginan Konsumen
Karakteristik agen properti terbaik di Indonesia adalah yang mampu memahami keinginan dan motivasi calon konsumen. Bersama Sava Properti, Anda tidak perlu khawatir mendapatkan properti yang tidak sesuai keinginan, karena kami akan memenuhi segala kebutuhan properti Anda dengan cara mendengarkan juga memahami harapan Anda.

Gimana? Sampai sini sudah tahu langkah-langkah apa saja yang perlu Anda lakukan untuk mendapatkan agen properti terpercaya yang dapat diandalkan? Membeli atau menjual properti bukanlah hal kecil yang bisa dianggap sepele mengingat akan ada biaya yang jumlahnya cukup besar untuk dikeluarkan.

Jadi, jika Anda ingin menjual properti, membeli properti untuk dimiliki atau sebagai investasi, jangan lupa untuk senantiasa berhati-hati dan ikuti tips di atas dari Sava Properti. Semoga bermanfaat!

Artikel yang berkaitan

Top